Laman

Senin, 20 Desember 2021

Catatan Perkuliahan 5: Perubahan Mindset

 

Perkuliahan ke-9 membahas tentang mindset, tepatnya adalah perubahan mindset dalam dunia pendidikan. Setiap manusia memiliki pola pikir yang berbeda-beda. Karena mindset sangat berperan penting dalam meraih tujuan kita yaitu kesuksesan, tepatnya.kesuksesan dalam pendidikan. Jika kita sebelumnya pernah mengalami kegagalan,jangan mudah putus asa, karena semuanya masih bisa diusahakan kembali.

Dalam dunia pendidikan, maka dapat digambarkan bahwa peserta didik sebagai input mengalami proses interaksi dengan tenaga pendidik, tenaga kependidikan, kurikulum, bahan ajar termasuk di dalamnya fasilitas yang memadai dalam proses interaksi tersebut. Tentunya Seluruh sistem pendidikan di manapun mengacu kepada alur sistem mikro pendidikan. Adapun yang membedakan sistem tersebut adalah sistem nilai (value system) yang ditanamkan dalam domain proses. Sistem nilai tentu mengikuti arah kebijakan pemerintah seperti kurikulum yang ditetapkan oleh pemerintah. Kurikulum sendiri merupakan produk politik yang mempengaruhi output dan outcome peserta didik.

Tujuan pendidikan nasional yakni meningkatkan keimanan, ketakwaan serta akhlak mulia peserta didik, maka arah proses pembelajaran ditujukan untuk ketercapaian tujuan tersebut. Bila masih terjadi anggapan bahwa ijazah, kompetensi lulusan dan daya serap pasar lebih penting dari iman, takwa dan akhlak mulia, atau menganggap tujuan pendidikan tersebut hanyalah formalitas, maka terjadi kesalahan dalam berpikir.

 

Wallohu a’lam.

Zoom, 02 November 2021

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar